PKKMB Tahun 2021 FKIP Unsri dan Pendidikan Teknik Mesin Berjalan Lancar

Indralaya, Kamis 19 Agustus 2021

Pelaksanaan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) FKIP Universitas Sriwijaya berjalan dengan baik meskipun dilaksanakan melalui daring. Pada kegiatan PKKMB mengambil Tema “Pembinaan Gerakan Revolusi Mental (Menumbuhkan Etos Kerja dan Integritas Bagi Mahasiswa Baru FKIP Universitas Sriwijaya).

Kegiatan dimulai dari pukul 07.00 WIB, kemudian dilaksanakan Acara Pembukaan Kegiatan PKKMB yang dibuka oleh Dekan FKIP Unsri Dr. Hartono, M.A.

Kemudian pada pukul 09.25 WIB Peserta mengikuti Kuliah Umum Pembinaan Gerakan Revolusi Mental (Menumbuhkan Etos Kerja dan Integritas Bagi Mahasiswa Baru FKIP Universitas Sriwijaya) yang bertindak sebagai narasumber adalah Dr. H. Akhmad Najib, S.H., M.Hum.

Selanjutnya Mahasiswa peserta PKKMB pada pukul 13.00 mengikuti Kegiatan Pengenalan Program Studi dan Himpunan Mahasiswa. Pada kegiatan ini mahasiswa diarahkan ke program studi masing-masing. Untuk Program Studi Pendidikan Teknik Mesin Kegiatan ini diikuti oleh 78 Mahasiswa Angkatan 2021. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan program studi pendidikan teknik mesin kepada mahasiswa baru.

Acara dimulai dengan Sambutan Koordinator Program Studi yaitu Drs. Harlin, M.Pd. Dalam sambutannya beliau menyampaikan Ucapan selamat datang kepada Mahasiswa Baru 2021 di program Studi Pendidikan Teknik Mesin, Kemudian dilanjutkan dengan perkenalan dosen–dosen Pendidikan Teknik Mesin, Perkenalan Kegiatan – Kegiatan PTM, dan Kurikulum MBKM 2021.

Koordinator Program Studi memperkenalkan dan menjelaskan Visi Misi Tujuan Program Studi yang mana VMTS tersebut tercantum dalam Kurikulum MBKM 2021 yang merupakan kurikulum terbaru.

Penyampaian materi oleh Korprodi pendidikan teknik mesin Drs. Harlin .,M.Pd

“Ini merupakan PKKMB ke 2 yang dilaksanakan secara daring. Walaupun begitu mudah mudahan apa yang disampaikan dapat menjadi kebermanfaatan untuk lebih mengenal kampus Universitas Sriwijaya dan Program Studi Pendidikan Teknik Mesin khususnya “ kata Drs. Harlin.,M.Pd dalam Penyampaiannya.

Pembicara selanjutnya yaitu Drs. H. Darlius, M.M., M.Pd., Dalam hal ini Bapak Darlius berpesan pada mahasiswa baru untuk tetap melakukan perkuliahan dengan sungguh-sungguh dan jujur jangan hanya dianggap mainan hanya titip nama pada kelas tetapi tidak benar-benar mengerti dengan materi yang disampaikan.

Sambutan dari Drs. Darlius .,M.M, M.Pd

Materi selanjutnya yaitu Perkenalan BPH Himaptek serta Admin Prodi, Perkenalan dan Penjelasan singkat mengenai E-Learning yang disampaikan oleh Edi Setiyo S.Pd., M.Pd.T, serta penjelasan singkat mengenai Laboratorium atau Workshop oleh Kepala Laboratorium Pendidikan Teknik Mesin yaitu Elfahmi Dwi Kurniawan, S.Pd., M.Pd.T dan ditutup dengan sedikit penyampaian dari Sekretaris HIMAPTEK yaitu Sholihah.

PKKMB ini dilakukan secara virtual dan alhamdulillah rangkaian acara berjalan dengan lancar dan terlihat peserta PKKMB sangat antusias mengikuti rangkaian acara demi acara..

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

twelve + 1 =