KURIKULUM 2017 REVISI 2019

Kurikulum 2017 merupakan kurikulum yang dikembangan pada tahun 2017 kemudian pada tahun 2019 atau 2 tahun kemudian dilakukan revisi. kurikulum ini digunakan oleh mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Mesin Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sriwijaya angkatan 2017 sampai dengan angkatan 2020

STRUKTUR MATA KULIAH

DESKRIPSI MATA KULIAH


UNI 101117 Pendidikan Agama Religius Education 2 sks
Agama Islam merupakan mata kuliah dasar yang termasuk dalam kelompok Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian. Bidang kajian mata kuliah ini meliputi telaah tekstual sumber-sumber ajaran Islam, yaitu Al-Qur’an dan Hadist dan meliputi telaah kontekstual yang meliputi kajian-kajian di bidang sosial ekonomi, dan kemasyarakatan yang ada dan berkembang dalam masyarakat sehingga memberikan landasan pengembangan kepribadian mahasiswa dalam kapasitasnya sebagai intelektual muslim yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi luhur, berfikir rasional dan dinamis, berpandangan luas serta berpartisipasi aktif dalam pengembangan dan pemanfaatan ilmu dan teknologi serta seni dalam kehidupan beragama, bernegara dan bermasyarakat


UNI 102117 Pendidikan kewarganegaraan – Civic Education 2 sks
Materi mata kuliah ini meliputi identitas nasional dan integrasi nasional Indonesia, hak dan kewajiban warga negara, negara dan konstitusi, demokrasi dan pendidikan demokrasi, HAM dan rule of law, wawasan nusantara sebagai geopolitik Indonesia, Otnomi daerah serta Ketahanan Nasional Indonesia


UNI 103117 Bahasa Inggris – English Language 2 sks
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar Bahasa Inggris bagi mahasiswa sebagai bekal untuk diterapkan dalam dunia pendidikan dan kehidupan sehari – hari


UNI 104117 Pancasila – Pancasila 2 sks
Mata kuliah ini merupakan mata kuliah wajib yang termasuk di dalam kelompok Mata kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK). Bidang kajian Pancasila meliputi objek telaah undang-undang dasar 1945 dengan menggunakan disiplin ilmu pendidikan dan ilmu politik sebagai kerangka kerja keilmuan pokok serta disiplin ilmu lainnya yang relevan, yang secara koheren diorganisasikan dalam bentuk program kulikuler peraturan negara, aktivitas sosial-kultural bangsa dan kajian ilmiah kenegaraan

UNI 105117 Bahasa Indonesia – Indonesian Language 2 sks
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar Bahasa Indonesia bagi mahasiswa sebagai bekal untuk diterapkan dalam dunia pendidikan dan kehidupan sehari – hari

GIP 201117 Pengantar Pendidikan – Introduction to Education 2 sks
Dalam perkuliahan ini dibahas konsep landasan dan landasan pendidikan, konsep manusia, konsep pendidikan, landasan filosofis pendidikan, landasan psikologis pendidikan, landasan sosiologis pendidikan, landasan antrofologis pendidikan, landasan historis pendidikan, dan landasan yuridis pendidikan.

GIP 201117 Sejarah Perkembangan Pendidikan – History of educational development 3 sks
Mata Kuliah ini mempelajari tentang konsep dasar kependidikan yang mencakup hakikat sejarah pendidikan, tahap-tahap pendidikan manusia, dan pentingnya sejarah pendidikan dalam memahami perkembangan masyarakat

GIP 203217 Perkembangan Peserta Didik – The Development of Learners 2 sks
Mata kuliah Perkembangan Peserta Didik mempelajari teori, konsep, kaedah psikologi yang diterapkan dalam kegiatan pendidikan khususnya belajar dan pembelajaran di sekolah dan luar sekolah yang meliputi pengertian psikologi, perlunya mempelajari psikologi bagi pendidik, aspek-aspek psikologi manusia, konsep dasar pertumbuhan dan perkembangan, faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan, karakteristik remaja dan aplikasinya dalam pendidikan, karakteristik pertumbuhan dan perkembangan fisik, intelektual, kreativitas, bakat, bahasa, emosi, sosial, moral, kecerdasan emosi, kecerdasan spiritual, kemandirian reaja dan upaya mengatasinya, serta pengaruh keluarga, sekolah, masyarakat terhadap perkembangan remaja.

GIP 204217 Belajar dan Pembelajaran – Learning 3 sks
Selesai mengikuti perkuliahan ini diharapkan mahasiswa memiliki wawasan dan pengetahuan yang mendalam mengenai strategi, pendekatan, metoda, dan model-model pembelajaran teknik mesin

GIP 205317 Filsafat Pendidikan – Philosophy of education 3 sks
Mata kuliah ini mempelajari tentang konsep dasar kependidikan yang mencakup konsep-konsep pokok filsafat dan filsafat pendidikan, beberapa aliran filsafat pendidikan, konsep-konsep yang melandasi suatu kebijakan dan praktek pendidikan sesuai dengan program studi masing-masing mahasiswa, dan filsafat pendidikan Pancasila.

GIP 206317 Administrasi dan Manajemen Sekolah – Administration and school management 2 sks
Mata Kuliah ini mempelajari tentang konsep dasar kependidikan yang mencakup Standar administrasi dan manajemen meliputi: (a) perencanaan sekolah, (b) implementasi manajemen sekolah, (c) kepemimpinan sekolah, (d) pengawasan, dan (e) ketatalaksanaan sekolah.

GIP 207317 Pembelajaran Mikro – Micro Learning 2 sks
Mata Kuliah ini membekali mahasiswa tentang praktek mengajar dengan berbagai pendekatan, model, metode, dan penggunaan berbagai macam media.

GTM 301117 Matematika Teknik – Mathematics techniques 2 sks
Memahami dan menerapkan matematika untuk memecahkan masalah yang berkaitan dengan bidang teknik mesin. Materi perkuliahan terdiri dari logika dasar turunan, operasi vector, operasi turunan, analisis grafik dan operasi turunan/deferensial/derivative, vektor untuk gaya-gaya dalam teknik mesin dan menghitung turunan dalam memecahkan permasalahan yang berkaitan dengan keteknikan.

GTM 302117 Fisika Teknik 3 sks
Mata Kuliah ini berisikan materi yang terdiri dari gerak, gerak parabola, Gerak melingkar beraturan, hukum Newton, Hukum Newton II, getaran moment kesetimbangan moment coupe, dan moment inersia. Materi tersebut lalu dikaitkan dengan dunia teknik mesin.

GTM 303117 Teknologi Mekanik – Mechanical of Technology 3 sks
Matakuliah ini berisikan tentang konsep pemesinan dengan metode eksekusi material lain (pengerjaan dingin dan panas). Menentukan besaran parameter pemesinan sesuai tool, tenaga mesin, dan jenis material. Ragam mesin, meliputi klasifikasi dan elemen proses pemesinan. Ragam dan penggunaan alat potong. Keunggulan dan kelemahan alat potong. Konsep umur pahat. Parameter pemotongan dan pengaruhnya, Geometri pahat dan pengaruhnya. Temperatur pemotongan, permukaan hasil pemotongan.Konsep Pemesinan terkini.

GTM 304117 Gambar Teknik – Mechanical Drawing 3 sks
Mata kuliah ini membahas mengenai fungsi gambar teknik, jenis garis dan huruf pada gambar teknik, peralatan gambar, konstruksi geometri, sistem proyeksi ortogonal, Aturan dasar untuk penyajian gambar, teknik pemotongan (irisan) benda kerja, Menggambarkan bagian yang dikerjakan secara khusus, teknik ukuran., gambar pandangan, arsiran, dan standardisasi yang berhubungan dengan gambar teknik.

GTM 305117 Keselamatan dan Kesehatan Kerja – Occupational Health and Safety 2 sks
Memberikan pengetahuan tentang: Menerapkan dan menganalisis serta mengetahui Pengertian Keselamatn dan kesehatan kerja, mengapa K3 penting, sumber dasar penyebab kecelakaan, langkah penerapan K3 Komitmen penerapan langkah K3 Pengendalian dokumen K3 manajemen resiko peluang dan resiko pembuatan system K3.

GTM 306117 Matematika Pemesinan – Mathematics of Machining 2 sks
Memahami dan menerapkan matematika untuk memecahkan masalah yang berkaitan dengan bidang teknik mesin. Materi perkuliahan terdiri dari integral/anti turunan, persamaan deferensial, integral/anti deferensial, persamaan deferensial, penerapan prinsip-prinsip integral dalam memecahkan persoalan-persoalan teknik mesin serta penerapan prinsip-prinsip persamaan deferensial dalam memecahkan persoalan-persoalan teknik mesin.

GTM 307117 Teknik Pengecoran – Technique of Casting 2 sks
Dalam perkuliahan ini, dibahas atribut produk coran dan macam bahan teknik; serta overview teknologi pengecoran, serta fundamental pengecoran logam dan proses pengecoran cetakan pasir / ekspendabel. Dalam hal konsep proses : definisi,sifat bahan dan produk; analisis teknik, bahan awal, peralatan bentukan / pencetakan, pertinbangan rancangan, praktek pembuatan job pilihan. Perkuliahan ini juga mengkaji hal-hal perkembangan pemprosesan bahan dan produk pada pembelajaran dan pelatihan & produksi saat ini dan inovasi/ inpropment untuk pemenuhan kebutuhan mendatang.

GTM 308117 Pengukuran Teknik – Measurement technique 3 sks
Memberikan pengetahuan tentang: Spesifikasi geometri (kualitas, toleransi, dan suaian), Standar dan sistem satuan, Konstruksi dan sifat umum alat ukur, Alat—alat ukur dan pemakaiannya, Jenis dan rnetoda pengukuran, pengukuran linier langsung dan tidak langsung, Pemeriksaan/pengukuran bentuk/posisi dan toleransi, Metode statika untuk analisa data pengukuran.

GTM 309117 Gambar Mesin – Machine Drawing 3 sks
Mata kuliah ini membahas mengenai gambar bukaan dari : kerucut tegak dan miring terpancung, limas tegak dan miring terpancung, bujur sangkar/segi empat, silinder, Transformer. Toleransi ukuran, toleransi geometrik, konfigurasi permukaan, gambar ulir, baut dan pegas, gambar roda gigi dan bantalan gelinding, gambar sambungan las dan gambar kerja.

GTM 310117 Mekanika Teknik – Engineering Mechanics 3 sks
Pada matakuliah ini akan dibahas sifat mekanik material, tegangan dan regangan normal, tegangan dan regangan geser, konsep mengenai tegangan/beban izin dan disain, diagram gaya geser dan momen lentur, defleksi pada balok, serta torsi pada poros.

GTM 311217 Praktik Kerja Bangku – Bench Work Practices 3 sks
Matakuliah Kerja Bangku ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang: mengeksekusi material dengan menggunakan alat-alat perkakas tangan dan alat ukur dalam pembuatan benda kerja sederhana, seperti mengikir, melukis, mengebor, mereamer, menggergaji, memahat, menyetempel, mengetap dan menyenei, menyekrap dan menggerinda serta menggunakan alat perkakas lainnya seperti mistar baja, busur derajat, mal derajat, mal ulir, penggores, jangka, penitik, palu, tang dan lain sebagainya.

GTM 312217 Praktik Las Busur dan Aseteline – Arc Welding and Oxy-acetylene Practices 3 sks
Matakuliah Teknik ini bertujuan agar mahasiswa mempunyai pengetahuan tentang: 1) Konsep dasar penyambungan logam dengan las busur dan oxy-acetylene; 2) Mesin dan peralatan las busur dan oxy-acetylene; 3) Variabel pengelasan busur dan oxy-acetylene; serta ; 4) Prosedur pengelasan logam 5) Macam-macam kampuh las

GTM 313217 Praktik Pemesinan – Machining Practices 3 sks
Memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam mengasah alat-alat potong dengan mesin gerinda, mengoperasikan mesin-mesin perkakas konvensional, seperti mesin bubut, mesin sekrap, mesin bor dan mesin frais untuk membuat berbagai benda-benda non-rakitan.

GTM 314217 Material Logam – Metal Material 3 sks
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswa mengenai material yang digunakan pada bidang teknik khususnya bidang teknik mesin. Terdiri dari klasifikasi material teknik khususnya logam, sifat dan pengujian material logam, paduan logam (metal alloy), baja dan besi cor, stainless steel dan korosi.

GTM 315217 Elemen Mesin Statis – Static Machine Element 2 sks
Memberikan pengetahuan tentang: perhitungan macam-macam sambungan (joint), seperti: sambungan kelingan, las, baut dan mur.

GTM 316217 Praktik Kerja Plat – Plate Work Practices 3 sks
Memberikan pengetahuan tentang: pengerjaan besi plat (lembaran), meliputi: pekerjaan pemotongan, pembentukan dan penyambungan. Pekerjaan pemotongan dengan cara manual (gunting tangan, pahat tangan, guillotine pedal) dan mesin (guillotine machine) sampai penggunaan teknik las (las listrik dan asetilin). Pekerjaan pembentukan, meliputi: teknik bending, rolling, blanking, stiffening, drawing. Proses penyambungan, meliputi pembuatan sambungan lipat, solder, las (listrik, asetilin), paku keling (biasa dan pop rivet), mur dan baut. Kegiatan praktek diarahkan dalam bentuk aplikasi materi pengajaran terhadap pernbuatan produk benda terpakai dan tepat guna.

GTM 317217 Praktik Las TIG dan MIG – TIG and MIG Welding Practices 3 sks
Memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang: Bidang pengelasan dengan menerapkan teknik dan prosedur pengelasan dalam berbagai jenis konstruksi sambungan Ias, dengan menggunakan proses las TIG dan MTG untuk pengelasan logam-logam khusus. Memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam memproduksi benda kerja terpakai dan tepat guna, berdasarkan teknik dan produser pengelasan las TIG dan MIG, Serta menerapkan perhitungan pemakaian bahan dalam setiap produk yang dibuat dan rnenerapkan kesehatan dan keselamatan kerja dalam sistem kerja.

GTM 318217 Praktik pengepasan – Fitting Practices 3 sks
Memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam mengerjakan berbagai bentuk benda kerja baik tunggal maupun rakitan pada mesin-mesin perkakas konvensional, seperti: mesin bubut, sekrap, frais, dan mesin gerinda.

GTM 319217 Praktik CAD/CAM – CAD/CAM Practices 3 sks
Menggambar CAD 2D : Setting Drawing Editor , Drawing Construction, commands, Modify Commands, Texts and dimension, Format Commands, Menggambar CAD 3D: Solid Commands, Solid Editing, Formating View tools, Printing.
GTM 320217 Material Non logam Nonmetal Material 3 sks
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswa mengenai material yang digunakan pada bidang teknik khususnya bidang teknik mesin. Terdiri dari klasifikasi material teknik non logam, sifat dan pengujian material teknik non logam, material polimer, material keramik, material masa depan (advance material).

GTM 321217 Elemen Mesin Dinamis – Dynamic Machine Element 2 sks
Memberikan pengetahuan tentang mengidentifikasi, memilih, dan merancang macam-macam transmisi yang diperlukan untuk merancang konstruksi permesinan materi terdiri dari sabuk,rantai, pulli, roda gigi lurus, roda gigi payung, roda gigi cacing dan menerapkan sistem transmisi untuk merencanakan konstruksi mesin.

GTM 322317 Praktik Pengujian Bahan – Material Testing Practices 3 sks
Memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang bahan teknik yang terdiri dari pengujian kekerasan, pengujian torsi, pengujian defleksi, pengujian tarik, pengujian impak, pengujian jomminy dan pengujian metalografi.

GTM 323317 Praktik CNC – CNC Practices 3 sks
Memberikan pengetahuan tentang berbagai kajian teori dan pelajaran praktek tentang dasar-dasar pengoperasian dan pemograman sederhana sampai yang komplek untuk mesin-mesin perkakas CNC. Diantaranya: sistem persumbuan, tool ofllset, titik referensi, fungsi-fungsi miscellaneaus standar, Kode M dan kode G untuk interpolasi linear, melingkar, siklus pembubutan memanjang, melintang, penguliran, alur, bor, siklus pengefraisan kantong, serta pembuatan sub program (sub rutin). Membuat list program CNC yang dihasilkan dari aplikasi program CAM (Computer Aided Manufacture) yang dapat diinstalasikan/diintegrasikan dalam mesin CNC.

GTM 324317 Kewirausahaan – Enterpreneurship 2 sks
Selesai mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mempunyai Sikap mental wirausaha, pandangan hidup wirausaha dan kiat sukses, mengenal kondisi lapangan usaha, memulai usaha, bentuk dan jenis lembaga usaha, permodalan dan pemasaran.

GTM 325317 Korosi dan Teknik Pelapisan – Corrosion and Coating Techniques 2 sks
Dalam perkuliahan ini dibahas konsep dasar elektrokimia, kinetika korosi, pasivasi, jenis-jenis korosi, struktur metalurgis yang dapat menyebabkan korosi serta teknik penanggulangan dan pengendalian korosi. Serta dalam perkuliahan ini dibahas konsep dasar pelapisan, perlakuan permukaan sebelum pelapisan, proses pelapisan, jenis-jenis pelapisan, dan pengujian lapisan.

GTM 326317 Statistik – Statistics 3 sks
Penggunaan statistik sebagai alat untuk memahami dan menganalisis data hasil pengukuran di laboratorium teknik dan hasil pengukuran bidang kependidikan. Materi kuliah mencakup statistik deskriptif dan statistik inferensial.

GTM 327317 Kinematika dan Dinamika- Kinematics and Dynamics 3 sks
Memberikan pengetahuan tentang: garis kinematika dan derajat kebebasan, analisis kecepatan berbagai mekanisme, analisis percepatan mekanisme, analisis gaya statis, analisis gaya inertia, penyeimbang massa-massa berputar.

GTM 328317 Praktik Industri – Industry Practices 3 sks
Memberikan pengalaman Iangsung kepada mahasiswa tentang psoses perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan pekerjaan di bengkel dan industri otomotif, yaitu industri pembuatan dan peralatan (manufacturing/assembling, jasa penjualan/perawalan (sales/maintenance) dan alat alat berat (heavy equipment).

GTM 329317 Praktik Pengecoran – Casting Practices 2 sks
Dalam perkuliahan ini, dibahas cara atau teknik teknologi pengecoran logam dan proses pengecoran cetakan pasir/ekspendabel. Pembuatan cetakan coran, pembuatan job pilihan, melakukan proses pengecoran penerapan produk dan pemeriksaan, serta penyelesaian akhir.

GTM 330317 Praktik Perlakuan Panas Heat – Treatment Practices 2 sks
Mempelajarai satu proses untuk mengubah struktur logam dengan jalan memanaskan specimen pada elektrik terance (tungku) pada temperature rekristalisasi selama periode waktu tertentu kemudian didinginkan pada media pendingin seperti udara, air, air garam, oli dan solar yang masing-masing mempunyai kerapatan pendinginan yang berbeda-beda. yang dipelajari yaitu proses Quenching, Annealing, Normalizing, Tempering dan lain sebagainya. Dan di akhir teori akan dilaksanakan praktik berbagai macam proses perlakuan panas GTM 341417 Skripsi Undergraduate thesis 6 sks
Program ini merupakan wadah untuk mempresentasikan hasil penelitian skripsi didepan dosen penguji dalam sidang ujian skripsi. Sidang ujian skripsi dihadiri oleh dosen penguji sebanyak 5 orang. Penulisan hasil penelitian, dengan menggunakan langkah-langkah metode ilmiah. Kemampuan ini sangat diperlukan bagi mereka yang akan melanjutkan ke program yang lebih tinggi

GTM 341417 Skripsi Undergraduate thesis 6 sks
Program ini merupakan wadah untuk mempresentasikan hasil penelitian skripsi didepan dosen penguji dalam sidang ujian skripsi. Sidang ujian skripsi dihadiri oleh dosen penguji sebanyak 5 orang. Penulisan hasil penelitian, dengan menggunakan langkah-langkah metode ilmiah. Kemampuan ini sangat diperlukan bagi mereka yang akan melanjutkan ke program yang lebih tinggi

GBM 401117 Pengantar Pendidikan Kejuruan 3 sks
Pembahasan mata kuliah ini terdiri dari ruang lingkup pendidikan kejuruan, definisi pendidikankejuruan, pengertian dan syarat profesi pendidikan kejuruan, factor-faktor yang mempengaruhi profesionalisme guru, kode etik pendidikan kejuruan, permasalahan yang dihadapi oleh guru, guru professional sebagai komunikator dan fasilitator, organisasi profesi keguruan, kompetensi guru dan peran kepala sekolah kejuruan, supervisi pendidikan kejuruan, mutu pendidikankejuruan, bimbingan konseling dalam proses pembelajarankejuruan, manajemen dan administrasikejuruan, undang-undang dan kebijakan pendidikan kejuruan

GBM 402217 Telaah Buku Teks Teknik Mesin Engineering Textbooks Analysis 2 sks
Mata kuliah ini salah satu dari kelompok mata kuliah keahlian program yang harus diikuti oleh mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Mesin. Mata kuliah ini mencakup : Hakikat Buku Teks (Pengertian, fungsi, dan kualitas buku teks); Dasar-dasar penyusunan buku teks; Kriteria Telaah Buku Teks; Prinsip Dasar dan Kriteria Bahan Ajar Teknik Mesin di SMK: berdasarkan segi penampilan materi, media, metode, unsur linguistik dsb.

GBM 403217 Telaah Kurikulum SMK – Curriculum Analysis of SMK 3 sks
Mata kuliah ini mempelajari kurikulum KBK, KTSP dan kurikulum 2013 di SMK, dan menganalisis isi dan struktur kurikulum serta modul yang umumnya digunakan di SMK.

GBM 404217 Strategi Pembelajaran Pendidikan Teknik Mesin – Strategy of Engineering Education 3 sks
Mata kuliah ini membahas tentang bagaimana mengaplikasikan prinsip-prinsip strategi pembelajaran kejuruan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan penelitian berbasis pembelajaran kejuruan atau vokasi.

GBM 405217 Evaluasi Pembelajaran Pendidikan Teknik Mesin – Educational Engineering Evaluation Learning 3 sks
Mata kuliah ini mempelajari tentang pengertian, fungsi, tujuan, perbedaan meansurement dan evaluasi, pengembangan dan pembuatan berbagai alat evaluasi pembelajaran sejarah, pengertian dan jenis tes taksonomi dalam evaluasi, pengembangan kisi-kisi tes dan penyusunannya, penyusus tes objektif dan uraian, masalah acuan relative, acuan patokan dan penghitungannya, teknik menskor, menilai dan mengolah nilai, penghitungan validasi soal, asesmen alternative dan aplikasinya dalam evaluasi pembelajaran kejuruan atau pendidikan teknik mesin pada khususnya.

GBM 406317 Media Pembelajaran – Instructional Media 3 sks
Mata kuliah ini membekali mahasiswa kemampuan daam memahami penggunaan media pembelajaran kejuruan, baik media konvensional maupun media elektronik (ICT atau multimedia). Mata kuliah ini membekali mahasiswa kesempatan untuk menunjukkan kemampuan mereka menggunakan media pembelajaran kejuruan dalam kelas yang direkayasa seperti kelas di sekolah menengah kejuruan.

GBM 407317 Perencanaan Pembelajaran Teknik Mesin – Lesson planning of enginerring 2 sks
Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai pengertian konsep-konsep pembelajaran, sebagai suatu sistem, dan perencanaan pembelajaran, landasan pengembangan kurikulum SMK, komponen perencanaan, prinsip pengembangan kurikulum, pengembangan tujuan, pengembangan materi kejuruan, strategi pembelajaran dan pemilihan media, dan evaluasi hasil belajar serta konsepsi gaya mengajar.

GBM 408317 Penelitian Pendidikan Teknik Mesin – Educational Research of engineering 2 sks
Mata Kuliah ini membicarakan secara mendalam metodologi penelitian sebagai penerapan metode ilmiah dengan beberapa macam pendekatan, baik kuantitatif maupun kualitatif dan pendekatan lainnya dengan memperhatikan berbagai konsep, prinsip, dan prosedur penelitian yang relevan. Secara garis besar materi kuliah mencakup konsep dasar penelitian, masalah penelitian, perumusan masalah, kajian pustaka, hipotesis, rancangan penelitian, populasi dan sampel, instrument penelitian, pengumpulan dan analisis data dan laporan penelitian.

GBM 409417 Pengenalan Lingkungan Persekolahan (PLP) – Introduction Of Schooling Environment 4 sks
Memberikan suatu keterampilan, latihan merencanakan dan melaksanakan praktek belajar mengajar dan kegiatan lainnya di SMK sesuai dengan kurikulum yang berlaku.

GBM 410417 KKN Pelayanan Profesi pada Masyarakat – Community service programe 4 sks
Mengaplikasikan ilmu pengetahuan sesuai dengan bidangnya terhadap masyarakat dan Menambah wawasan serta pengalaman mahasiswa dalam hidup bermasyarakat

GBM 411417 Manajemen Pengelolaan Bengkel** Workshop Management 4 sks
Mempelajari materi manajemen bengkel secara tepat, menjelaskan cara melakukan perawatan dan pemeliharaan lab/bengkel sebagai sarana utama dalam kegiatan praktikum, dapat melakukan manajemen alat dan bahan praktikum secara tepat, dapat menjelaskan struktur organisasi bengkel dan kewenangan personalia yang terkait dengan kegiatan bengkel secara tepat sesuai dengan tupoksi.

GBM 412417 Rancang Bangun Teknik Mesin** Engineering Design 2 sks
untuk memperoleh pengetahuan/pengalaman nyata di lapangan serta dapat melakukan analisis dan memecahkan berbagai masalah yang ditemui dalam rangka pelaksanaan pekerjaan di bidang Teknik Mesin melalui metode analisa ilmiah, lalu pembuatan produk yang telah dirancang kemudian dibuat laporan kegiatan.

GTM 331317 Perawatan dan Perbaikan* Maintenance and Repair 2 sks 38

Mata kuliah Perawatan dan Perbaikan merupakan mata kuliah yang memfasilitasi dan menyediakan pengalaman praktis untuk memperoleh pengetahuan dan kompetensi dasar melakukan perawatan dan perbaikan mesin. Kegiatan kuliah terdiri dari teori dan praktik. Kuliah teori dilakukan dalam kelas besar, antara lain membahas: Pengertian Perawatan dan Perbaikan Mesin; Fungsi Perawatan/Perbaikan Mesin dalam Industri; Klasifikasi Perawatan; Pelumas dan Sistem Pelumasan; Perawatan Sistem (system maintenance); Perawatan Komponen (part maintenance); Manajemen Perawatan (maintenance management); Siklus Perawatan; Total Produktiive Maintenance (TPM); Diagnosa Kerusakan; dan Perawatan Kelistrikan Mesin. Kuliah Praktik dilakukan dalam kelas kecil, materi praktik meliputi: praktik bongkar pasang; praktik perawatan preventif (praktik pelumasan, inspeksi, penyetelan sabuk, penyetelan rem, penyetelan eretan); dan praktik perbaikan komponen.

GTM 332317 Konversi Energi* Energy Conversion 2 sks
Memberikan pengetahuan tentang: energi dan cadangan energi, prinsip dasar mesin konversi energy, motor bakar, motor bensin, motor diesel, turbin uap, turbin air dan turbin gas.

GTM 333317 Teknopreneur* Technopreneur 2 sks

Mampu memahami tentang Tentrepreneur khususnya di bidang teknik mesin, secara menyeluruh, Mampu memiliki soft skill teknopreneurship, Mampu membuat renacana Bisnis (business plan) dalam bisnis nyata. Materi perkuliahan tentang entrepreneur, entrepreneurship. dan teknopreneurship. Ide dan Rencana Bisnis; Kreatifitas dan (Techno) Inovasi; Analisa Kompetitif Pasar; Strategi Penjualan; Manajemen Tim dan Sumberdaya; Hak Cipta, Manajemen Keuangan Pasar Modal, Negoisasi, Global Bisnis, Teknik dan Metode Presentas; Etika dan Etika Bisnis. Presentasi Tugas Rencana Bisnis (Business plan).

GTM 334317 Teknologi Sepeda Motor* Motorcycle Technology 2 sks
Dalam perkuliahan ini dibahas cara kerja engine sepeda motor, karakteristik engine sepada motor, kelistrikan, rangka dan chasis sepeda motor.

GTM 335317 Filsafat ilmu* Science Phylosophy 2 sks Pengkajian mengenai hakekat ilmu pengetahuan ilmiah secara ontologi, epistomologi dan aksiologi, hubungan antara teoritik dan empiric, antara ilmu dan teknologi, tinjauan ilmu dalam perspektif moral, sosial dan politik. GTM 336317 Metalurgi Mekanik* Mechanical Metallurgy 3 sks
Mengetahui dan memahami hubungan timbal balik tiga parameter (1. Sifat dan karakteristik, 2. Dasar-dasar pengerjaan logam, 3. Kualitas produk logam) dalam rekayasa teknologi pengerjaan logam. Pokok Bahasan : Uji mampu pengerjaan (bentuk, potong, las, laku panas), korelasi antara sifat logam, mekanisme pengerasan logam, mekanisme cacat dan patahan, teori deformasi dan dislokasi, pembentukan plastik logam, teknologi pembuatan cetakan logam, mekanisme dan otomatisasi mesin-mesin dalam industri logam, uji karakteristik (fungsional dan estetika) produk.

GTM 337317 CNC Lanjut* CNC Continued 3 sks Memberikan pengetahuan tentang: teknik dan praktek mesin perkakas NC/CNC, meliputi: pemograman bubut, frais, dan pemograman makro, latihan CTS, CAD/CAM, ET dan VMC, otomasi proses manufaktur, perencanaan kerja, teknologi kelompok, sistern control spindel kode EIA dan ASCII, Milcroprocessor & Memory (I/O), Automatic Tool Changer (ATC), Automatic Pallet Changer (APC), CTS industri, CAD/CAM, Flexible Manufacturing System (FMS), Integreted Manufacturing Production Siystem (IMPS), pemograman bubut dan frais, dan pemograman makro.

GTM 338317 Engine Manajemen System* Engine Management System 3 sks
Mata kuliah merupakan mata kuliah pilihan untuk mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Mesin. Mata kuliah ini memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan kepada mahasiswa tingkat akhir dalam mengelola suatu bengkel teknik mesin baik di lembaga pendidikan maupun untuk keperluan lainnya.. Setelah selesai mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki kompetensi dalam hal pengetahuan dan keterampilan. Pengetahuan yang diharapkan dimiliki mahasiswa terdiri dari pengetahuan tentang bengkel dan utilitasnya, pengetahuan tentang bahan dan peralatan, pemeliharaan dan inventarisasinya, serta pengetahuan tentang keselamatan kerja di bengkel. Kompetensi keterampilan menyangkut penanganan material, menggunakan berbagai instrument dan penanganan kecelakaan di laboratorium.

GTM 339317 Analisa Kerusakan Material* Material Damage Analysis 3 sks Matakuliah ini merupakan mata kuliah pilihan yang memberikan kemampuan kepada mahasiswa untuk memahami konsep dasartentang analisa kerusakan material, faktor-faktor internal dan eksternal yang penyebab kerusakan material, cara pencegahan kerusakan serta kelebihan dan kekurangan dari tiap bahan material.

GTM 340317 Teknologi Kendaraan Ringan* Light Vehicle Technology 3 sks
Mata kuliah ini membahas dasar prinsip kerja, karakteristik, perawatan ringanpada system system utama di kendaraan yang meliputi engine, sistem penggeraktenaga, dan penopang kendaraan