Laboratorium Pendidikan Teknik Mesin adalah unit penunjang akademik pada program studi Pendidikan Teknik Mesin FKIP Universitas Sriwijaya, berupa ruangan tertutup, bersifat permanen, yang terletak di Kampus Indralaya dan kampus Palembang, dikelola secara sistematis untuk kegiatan pengujian bahan/material logam dan non logam, dan/atau produksi media pembelajaran bidang pendidikan teknik mesin dalam skala terbatas, dengan menggunakan peralatan dan bahan berdasarkan metode keilmuan Pendidikan Teknik Mesin seperti pengelasan, pemesinan, uji korosi dan lain sebagainya dalam rangka pelaksanaan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Visi
“Menjadi Laboratorium yang unggul dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi serta tanggap terhadap perkembangan IPTEKS pada tahun 2025”
Misi
1. Mendukung penyelenggaraan pendidikan akademik dan praktikum yang berbasis teknologi dan kejuruan kepada mahasiswa, dosen dan stakeholder.
2. Mendukung pelaksanaan penelitian yang berbasis teknologi dan kejuruan kepada mahasiswa, dosen dan stakeholder
3. Menyelenggarakan pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis teknologi dan kejuruan sebagai sumbangsih demi kemajuan masyrakat
4. Menyiapkan Sumber daya manusia yang mampu melakukan analisis pekerjaan praktik di bidang Pendidikan Teknik Mesin atau Pendidikan Kejuruan
5. Membangun kemitraan dan jejaring dengan industri, pemerintah dan organisasi nasional.
Tujuan
1. Laboratorium Pendidikan Teknik Mesin bertujuan sebagai tempat melaksanakan praktikum yang menunjang kegiatan pembelajaran dan penelitian mahasiswa
2. Laboratorium Pendidikan Teknik Mesin bertujuan sebagai tempat melaksanakan kegiatan pembelajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bagi seluruh civitas akademika Universitas Sriwijaya, stakeholder dan masyarakat.
3. Laboratorium Pendidikan Teknik Mesin bertujuan untuk membuktikan semua teori yang terkait dengan pendidikan teknik mesin
4. Laboratorium Pendidikan Teknik Mesin bertujuan menghasilkan tenaga pendidik/kerja professional yang tanggap terhadap perubahan, persaingan dan kemajuan ipteks.
5. Laboratorium Pendidikan Teknik Mesin berupaya menyelenggarakan pembaruan pendidikan, hal-hal yang berkenaan dengan teknik mesin dan keterampilan bagi masyrakat yang relevan dengan perkembangan dan kemajuan masyarakat.
Untuk melaksanakan aktivitas/kegiatan di lingkungan Laboratorium Pendidikan Teknik Mesin perlu disusun rincian tugas dan tanggung jawab Kepala laboratorium dan anggota pengurus laboratorium pendidikan Teknik Mesin, adapun rincian tugas dan tanggung jawab sebagai berikut.